Buku ini adalah buku cerita anak bergambar yang ditulis berlatarbelakang kampung wisata Kemumu yang terletak di Kabupaten Bengkulu Utara. Ilustrasi tokoh menggambarkan budaya asli Provinsi Bengkulu itu sendiri. Di tulis dalam dua bahasa yaitu Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris sehingga bisa melatih anak-anak untuk belajar Bahasa Inggris.