Buku ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang komprehensif kepada para pembaca mengenai prinsip-prinsip dasar, sumber hukum, kelembagaan, serta kewenangan dan kontrol terhadap tindakan-tindakan administratif dalam penyelenggaraan pemerintahan.
Buku ini dirancang secara sistematis dengan memperhatikan struktur materi sesuai dengan lingkup kompetensi yang diharapkan, mulai dari pengantar hukum administrasi negara, Sejarah dan perkembangan hukum administrasi negara, bentuk- bentuk tindakan administrasi, hingga mekanisme pengawasan dan penyelesaian sengketa administrasi negara.
Buku ini juga dilengkapi dengan contoh-contoh kasus aktual, studi hukum, dan pertanyaan reflektif untuk mendorong pemikiran kritis dan aplikatif para pembaca terhadap praktik administrasi negara di Indonesia.







