Neoplasma atau lebih dikenal sebagai tumor adalah kondisi medis kompleks yang memerlukan pemahaman mendalam tentang mekanisme biologis dan molekular yang mendasarinya. Buku ini disusun dengan tujuan untuk menjembatani kesenjangan pengetahuan antara teori dasar dan aplikasi klinis, sehingga dapat menjadi referensi yang berguna bagi mahasiswa, praktisi kesehatan, dan peneliti.
Buku ini hadir sebagai upaya untuk memberikan pemahaman yang komprehensif tentang neoplasma yang merupakan salah satu tantangan terbesar dalam bidang kesehatan modern.
Dalam penyusunan buku ini, saya menyadari bahwa pemahaman tentang neoplasma terus berkembang seiring dengan kemajuan teknologi dan penelitian. Oleh karena itu, buku ini juga dilengkapi dengan pembahasan tentang inovasi terbaru dalam diagnosis, pengobatan,dan pencegahan neoplasma. Dengan demikian, diharapkan buku ini tidak hanya menjadi sumber pengetahuan, tetapi juga menginspirasi pembaca untuk terus mengikuti perkembangan terbaru di bidang ini.